Asyiknya menginap di Villa Air Lembang Bandung
Penginapan Villa Air Lembang Bandung
Villa Air Lembang Bandung merupakan salah satu penginapan populer di kalangan wisatawan yang liburan di Lembang Bandung.
Kawasan wisata dengan udara sejuk ini merupakan pilihan utama warga Jakarta dan sekitarnya untuk menghabiskan waktu di akhir pekan.
Villa Air Lembang Bandung berada tidak terlalu jauh dari pusat kota, yakni 18,5 km saja dari pusat Kota Bandung.
Tempat ini sangat instagrammable dan bernuansa Jepang abis. Menginap di sini serasa seperti di luar negeri lho !
Berikut ini Maritimadventure.com akan memberikan informasi tentang asyiknya menginap di Villa Air Bandung.
1. Tempat Wisata Sekitar Lembang
Di Lembang ada banyak wisata yang layak dikunjungi. Beberapa tempat wisata populer di kawasan ini antara lain Gunung Tangkuban Perahu, Maribaya, De Ranch, Observatorium Bosscha, Air Panas Ciater, Kampung Daun, hingga Floating Market dan Kampung Gajah.
Tempat wisata yang cocok untuk tamasya antara lain Gunung Tangkuban Perahu, permandian air panas Ciater, Bosscha Observatory, kawasan wisata alam Maribaya, Kampung Daun Culture Gallery, Taman Bunga Begonia, wisata alam Jayagiri, taman kupu – kupu Cihanjuang, kebun bunga cihideung, Curug Tilu Leuwi Opat, Jendela Alam Farm Education, Eldorado Sport Center, Vin’s Berry Park, Wisata Outbond Ciwangun, Curug Layung, Curug Bugbrug, Jendela Alam.
Sedangkan pilihan tempat rekreasi antara lain Dusun Bambu, Kampung Gajah Theme Park, De Ranch horse riding, Grand Paradise Lembang, Jungle Discovery, Cikole trekking, Imah Seniman Recreations, Jembatan Goyang Outbound.
Baca Juga : Tempat Outbound di Puncak Bogor.
2. Daya Tarik Villa Air Lembang Bandung
Villa Air Lembang Bandung adalah pilihan favorit wisatawan yang sedang menikmati waktu refreshingnya di bandung, yaitu sebagai pilihan tempat menginap, baik bersama keluarga, teman maupun pasangan.
Hal tersebut sangat beralasan karena selain lokasinya yang berada tidak jauh dari pusat kota Bandung yang berjarak tidak lebih dari 18.5 KM, dan sangat dekat dengan sejumlah Tempat Wisata di Cimahi apalagi dengan kawasan Tempat Wisata Maribaya Lembang, juga bisa ditempuh berkendara sekitar 45 menit dari bandara.
Dan berikut adalah beberapa daya tarik yang ditawarkan oleh Villa Air Lembang Bandung yang wajib anda ketahui.
- Tempat Wisata di Bandung Barat yang IndahAnda mungkin tahu bagaimana eksotisme wisata alam Gunung Tangkuban Perahu yang populer dengan Legenda Sangkuriang nya, kemudian Gunung Putri Lembang, Gunung Batu serta Gunung Burangrang.
- kemudian ada Maribaya Natural Hot spring Resort, Dusun Bambu Lembang, De’ Ranch, Sapu Lidi, Kampung Gajah, FarmHouse, Kampung Daun, hingga Floating Market serta Balitsa, Cikole dan Jayagiri.
- Belum lagi tempat penginapan ini pun sangat dekat dengan sejumlah Tempat Wisata di Subang, Jawa Barat yang sangat terkenal, seperti Pamandian Air Panas Ciater, Sari Ater Hotel & Resort serta Ciater Highland Resort, menjadi keuntungan lainnya jika anda menginap di sini.
- Villa Air Lembang Bandung yang Instagramable saat ini tengah booming istilah tempat-tempat wisata di kota kembang yang photogenic indah buat tempat berfoto selfie atau wefie, dengan istilah zaman now-nya, Tempat Wisata di Bandung yang Instagramable.
- Villa Air Natural Lembang Bandung ini adalah salah satu Villa di Lembang Bandung yang instagramable banget. Kenapa demikian ? karena menawarkan sensasi Villa dengan design bangunan dan nuansa alam sangat mirip Kampung Jepang Kyotoku di Floating Market.
- Di sini anda bisa menikmati design bangunan dengan gaya modern tapi dipadukan dengan konsep rumah ala jepang yang khas, dengan sentuhan menonjolkan nuansa kayu, kaca dan batu alam sebagai daya tariknya.
Baca juga: Paket Outbound Bandung.
3. Sensasi Menginap di Villa Air Lembang Bandung Ala Jepang
Buat kamu yang pengen banget berlibur ke Jepang dan belum kesampaian, mending ke Villa Air Lembang Bandung dulu deh biar merasakan Jepang dalam bentuk mini.
Siapa tahu dengan berlibur ke sini, keinginan ke Jepang (yang mahal) bisa terganti. Jadi, menginap di Villa Air Lembang saja sudah cukup, begitu pikirmu nanti. Sedangkan menginap di sini jauh lebih murah ketimbang ke Jepang.
Cukup menyiapkan bujet 1,9 juta per malamnya, kamu bisa merasakan sensasi Jepang di Villa Air Lembang Bandung.
Baca juga: Resort Bagus di Bogor
4. Fasilitas Villa Air Lembang Bandung
Villa Air Lembang Bandung memiliki 15 kamar dengan dua pilihan yaitu 3 bedroom villa half board dan 3 bedroom villa.
Setiap villa sudah dilengkapi dengan fasilitas 3 kamar tidur dengan ukuran dan tipe yang sama, balkon dan teras pribadi, kamar mandi lengkap dengan air panas dan dingin, desain interior unik bergaya tradisional, satu set permainan tradisional, sarapan pagi, voltase kamar mencapai 220 Volt, serta berkapasitas maksimal 6 orang.
5. Fasilitas Pendukung Villa Air Lembang Bandung
Fasilitas lain yang tersedia di villa ini adalah kolam renang yang beroperasi setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB, kafe bunga, indoor sport, gift shop, coffe shop, dan meeting room.
Selain itu, villaini juga melayani antar-jemput bandara, tur (wisata tanam dan petik strawberry, wisata tea walk, dll), dan laundry, serta menyediakan Wi-Fi gratis dan area parkir yang luas.
Baca juga: 14 Taman Labirin Yang Bisa Membuat Tersesat.
6. Desain Villla Air Lembang Bandung
Didesain dengan arsitektur bergaya modern serta berkonsep rumah Jepang bernuansa kayu, kaca, dan batu alam.
7. Info Kuliner
Nah, tak ketinggalan info kuliner yang bisa di kunjungi antara lain Tahu Susu Lembang, Pasar Lembang (ketan bakar, jagung bakar, sate kelinci), POM Tahu, Tahu Tauhid, Floating Market, Kebun Strawberry, ketan Top Sophia, pia Lembang, Gubug Makan Mang Engking, Ayam Brebes, Rumah Sosis.
8. Cafe & Lounge
Di Lembang, juga tersedia Cafe & Lounge antara lain The Peak, Kampung Daun, Maja House, Burgundy Dine & Wine, Kampoeng Awi, Sapulidi, Jadul Village, Semilir, Skyview, Kafe Bunga, La Oma, Api Unggun, Cannes, Kaps Kofie, Cafe Kupu-Kupu, Sapulidi Cafe, Imah Seniman, Pizza Restoran Api Unggun, Rumah Sosis Lembang.
9. Tarif Menginap di Villa Air Lembang Bandung
Sebelum memutuskan menginap di sini, berikut beberapa informasi yang harus Anda ketahui :
- Bayi berusia di bawah 1 tahun menginap gratis dengan menggunakan tempat tidur yang tersedia.
- Catatan, biaya tambahan kemungkinan dikenakan jika Anda membutuhkan ranjang bayi.
- Anak-anak berusia 1-2 tahun harus menggunakan extra bed.
- Tamu berusia di atas 2 tahun dianggap sebagai tamu dewasa. Extra bed tergantung pada kamar yang Anda pilih, tarif mulai Rp185 ribuan dan menambah sarapan pagi mulai Rp. 44 ribuan.
Berikut kisaran tarif sewa per malam di Villa Air Lembang Bandung :
Tipe Villa | Tarif per Malam (Weekday) | Tarif Per Malam (Weekend) |
3 Bedroom | Mulai Rp 2.600.000 | Mulai Rp 2.700.000,- |
3 Bedroom Villa Half Board | Mulai Rp 2.900.000 | Mulai Rp 3.000.000,- |
*) Harga sewaktu – waktu dapat berubah.
10. Informasi Lokasi, Rute Perjalanan, & Reservasi
Secara administratif, villa Air berada di wilayah Lembang Bandung atau di Jl. Kolonel Masturi KM. 9. Agar tiba di lokasi, pengunjung membutuhkan waktu ±12 menit dengan berkendara dari Lembang (Lewat Jalan Kolonel Masturi).
Kalau dari Terminal Ledeng, Anda bisa lewat Jalan Sersan Bajuri dengan lama perjalanan sekitar 18 menit. Sedangkan kalau dari Cimahi, Anda bisa lewat Jalan Cihanjuang atau Jalan Citeureup dengan lama perjalanan sekitar 20 s/d 25 menit.
– Alamat villa Air : Jl. Kolonel Masturi KM. 9 (Kompleks villa Istana Bunga), Lembang, Bandung.
– Kode Pos : 40559.
11. Tips Wisata ke Bandung
Bagi kamu yang akan berwisata ke Bandung, kami sarankan untuk mencoba menggunakan jasa perjalanan wisata dari Maritim Travel Indonesia, jadi bisa langsung menghubungi kontak person kami, tersedia juga info hotel kece di Bandung.
Demikian informasi yang dapat kami bagikan mengenai Asyiknya menginap di Villa Air Lembang Bandung. Semoga bermanfaat dan dapat menambah referensi bagi Anda yang mencari villa dan hotel di Lembang.
Search
Villa Air Bandung | Villa Air Lembang Review | Pengalaman Menginap di Villa Air Lembang | Villa Air Lembang.
Villa Air Lembang Keren | Villa Air Lembang Bandung Instagramable | Tarif Villa Air Lembang Bandung.
Pemandangan Villa Air Lembang | Harga Villa Air Lembang Bandung | lokasi Villa Air Bandung.
view Villa Air Lembang Bandung | Wisata Villa Lembang Bandung | Trip Villa Air Bandung | Outbound Villa Air Lembang.
Homestay Murah di bandung | Penginapan Murah Bandung Kota Bandung, Jawa Barat | Design Villa Lembang.
Villa House Villa Air Bandung | Villa Store Villa Lembang Bandung | Villa Near me Villa Air Lembang.
Villa Restaurant Villa Air Bandung | Hotel di Bandung Kota | Hotel murah di Bandung 2020 | Villa Air Lembang 2020.
Tempat Penginapan di Bandung | Penginapan Murah di Bandung dibawah 100 ribu | Daftar Hotel di Bandung.